Pengkhianatan
7 Januari 2011Sekitar seminggu lalu, ada salah seorang reseller yang info ke saya, kalo dia ditawari barang yang sama dengan barang infinity, yang menawarkan inisialnya "K Gift"
Tp wkt itu masih sekedar cek hrg, jd "K Gift" menawarkan hrg yang lebih tinggi dr saya, trs reseller saya bilang ketinggian. "K Gift" tanya biasa dpt brp, trs disamakan hrgnya dengan hrg saya.
Waktu itu reseller saya tanya, tau ym nya dari siapa, katanya dr teman.
Selang 2-3hr kemudian reseller kedua juga kontak, bilang kok ada yang telpon dia menawarkan barang yang sama dengan barang saya. Dan reseller tsb bilang, itu pasti orang dalam, krn yang tau no telp dia, pasti orang dalam saya. Saya masih blm mau memastikan hal tsb, saya pikir, mungkin kebocoran dari ekspedisi, karena tiap pengiriman barang pasti mencantumkan nama alamat terkadang no telp.
Selang bbrp hari kemudian, reseller ketiga kontak saya, mengungkapkan hal yang sama.
Dia ditelp seseorang yang menawarkan barang sama persis dengan saya. Dan dengan harga miring.
Saya mulai cari info, akhirnya saya coba kontak reseller saya yang lain, dan ternyata sama, mrk juga dihubungi org sby yang menawarkan brg yang sama dengan saya, dan dengan hrg miring.
Saya dibantu dengan reseller" saya, bisa menemukan pengkhianat itu.
Dia adalah orang kepercayaan saya sendiri, teman saya sendiri, yang bekerja hampir 3 tahun ikut saya.
Sebelum kerja di tempat saya, dia sudah menjadi teman saya. Dia bahkan kalo butuh uang, untuk modal kerja, dia cari pinjaman uang ke saya, krn saya tidak punya uang banyak, saya kenalkan ke kakak saya, dan kakak saya meminjamkan sejumlah dana ke dia.
Dan berakhir dengan hutang macet sekitar 5 jt, dengan alasan dia ditipu teman. Akhirnya hutang itu macet bbrp lama, dan dia mengalami kesulitan ekonomi.
Akhirnya, dia kontak saya menanyakan pekerjaan. Waktu itu, infinity masih kecil, belum butuh pegawai. Tetapi krn dia teman saya, dan saya bisa bantu, kenapa tidak? Akhirnya saya terima jadi pegawai. Pekerjaannya bagus, rajin, dan "jujur" (*waktu itu saya kira dia jujur).
Seiring dengan waktu, usaha saya mulai ramai. Dan saya sangat terbantu juga dengan dia, dan saya mulai menambah beberapa pegawai.
Dan dia tetap jd orang kepercayaan saya. Sampai sekitar bulan lalu dia mengajukan pengunduran diri per 1 januari 2011, saya tetap tidak curiga. Malam ini, dengan bantuan Tuhan, semua terungkap. Dia menjahati saya, di belakang saya.
Selama dia kerja dengan saya, dia juga membuka kios kecil"an dengan sepengetahuan saya. Dia belanja barang jualanpun, ke supplier saya, saya juga tau. Saya tdk pernah melarang, karena saya pikir tidak masalah, mau coba" usaha. Tetapi yang paling mengecewakan, dia menelponi / mengontak via ym customer saya, dan menawarkan brg. Kalo memang mau usaha, ya cobalah cari customer lain. Bukan merebut customer saya, yang saya peroleh dengan susah dengan keringat dan kerja keras. Sedangkan dia jelas tau, kalo dia merebut customer saya dan jika berhasil maka saya harus kembali lagi dari nol.
Apa yang saya peroleh sekarang, bukan hasil kerja semalam, tapi saya kerjakan dari nol. Sedangkan org yang saya percayai, mau menusuk saya dari belakang. Dengan "mencuri" data customer saya dan menawarkan brg ke customer saya. Bahkan di saat dia masih kerja dengan saya, tanpa sepengetahuan saya menelpon customer saya, menawarkan barang dengan harga lebih murah untuk kepentingan pribadi, sudah melanggar aturan.
Jika kalian dikontak oleh "K Gift", hak kalian untuk beli brg dr dia, tetapi kalian sudah tau, org spt apa "K Gift" itu. Krn org yang menikam teman dr belakang, pasti mampu menikam kalian yang bukan siapa"nya.
Apa yang saya tulis, bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya, disertai saksi" dan bukti" yang saya punya.
Prinsip saya, kerja sejujur mungkin, tidak tubruk kanan kiri, pasti Tuhan memberkati dan buka jalan. Tuhan melindungi apa yang saya kerjakan, apa yang saya miliki sekarang, karena saya peroleh dengan cara jujur dan tidak merebut hak orang lain.
Thanks for reading :)
Surabaya, 6 Januari 2011 00:03
*Note 20 Februari 2011 : sampai sekarang dia masih mengangsur hutangnya, meskipun sudah berhenti kerja di tempat saya, ya saya lihat itu sebagai sisi positif yang dia punya :)
Baca juga
Chinese New Year / Imlek
Merry Christmas & Happy New Year
Box Accessories / Tempat Perhiasan
Q & A